Selasa, 15 Desember 2009

Modif Harley ala Pak Camat




COBA tebak motor apakah di atas? Pasti Anda menjawab Harley Davidson (HD) kan. Jika demikian, jawaban Anda dijamin salah. Jangan tertipu dengan kemolekan bodinya, tapi perhatikan setiap lekukan bodinya sehingga Anda akan menemukan jawaban yang benar.
Sejatinya, motor besutan Andi Amir Idrus, Camat Kecamatan Mariso, Makassar, adalah sebuah motor Kaisar jenis Ruby. Motor yang dibekali jantung mekanis 250 cc ini dirancang dengan konsep desain yang sekilas mirip HD, yang termahsyur itu.

Justru jantung mekanis inilah yang menjadi salah satu alasan bagi Pak Camat, demikian dia disapa, untuk memboyongnya ke rumah. "Saya kira dengan kondisi kota Makassar yang padat, kurang pas jika menggunakan HD.

HD umumnya dibekali dengan kapasitas mesin yang besar. "Banyak Harley yang dijual, bahkan ada yang bekas. Tapi, saya lebih memilih Ruby. Mengapa? Saya ini membeli kenikmatan, bukan untuk gaya-gayaan. Saya bukan melihat merek," katanya.

Sebagai biker sejati, dia menilai bahwa dengan basic yang menyerupai HD maka sangat memungkinkan untuk dimodifikasi sehingga mendekati HD. Dan itu dibuktikannya. "Dengan memberikan sedikit sentuhan pada Ruby maka mendekati style Harley," katanya.

Konsep HD ini juga dipertegas dengan tambahan aksesori asli Harley, seperti pelek dan setir. "Pelek dan setir dibeli khusus di Jakarta" katanya. Kemudian ban standar diganti dengan ukuran yang lebih besar. Ban belakang misalnya, ukurannya 160/17 buatan Fire Ston dan belakang pakai  Swallow 100/19.

Setelah itu, tangki dicat ulang sehingga tulisan Ruby menjadi tersamar. "Kalau kita melihat sekilas pasti semua menduga saya pakai Harley," kata lelaki yang mengaku menjadi biker, sejak tahun 1970-an.

Motor ini dibangun di bengkel Kaisar Motor Jl Satangnga No 11a (0411317565). Dengan biaya yang cukup besar. "Saya tidak perlu sebutkan biaya modifnya. Yang jelas sudah lebih mahal
dari harga Ruby," katanya. Harga Kaisar Ruby Rp 27 juta (harga standar tanpa aksesori)," katanya.(eki sakkirang)

Darah Biker Mengalir dari Bapak
"BAPAK saya pegawai negeri yang sehari-harinya menggunakan Harley Davidson yang menggunakan persneling bak mobil, seperti yang digunakan polisi. Jadi, saya menjadi biker karena pengaruh dari Bapak," kata Pak Camat. 

Ayah Andi Amir adalah Andi Muhammad Idrus yang pernah menjabat Camat Barebbo, Kabupaten Bone dan jabatan terakhir adalah anggota DPRD Kabupaten Bone. "Bapak membelikan Sundap (motor Jerman). Motor itulah yang saya gunakan ketika di SMP," kata Amir.

Ketika duduk dibangku SMA, dia mengendarai motor trail dan terakhir adalah motocross. "Saya sering mengendarai motocross di Baddoka dan Parang Tambung. Namun, sekarang sudah tinggalkan," katanya.

Itulah sebabnya dia beralih menggunakan Kaisar Ruby, yang digunakan untuk bersantai-santai. Agar motor tampak keren maka dia melakukan modifikasi, yang terinspirasi dari motor Harley sang ayah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar